Jumat, 16 September 2011

XI IPA 1


DOWNLOAD dan UPLOAD

UPLOAD
Pengertian Upload

Upload adalah juga proses transmisi sebuah file dari sebuah sistem komputer ke sistem komputer yang lainnya dengan arah yang berkebalikan dengan download. Dari internet, user yang melakukan proses upload adalah proses dimana user mengirimkan file ke komputer lain yang memintanya. User yang men-share gambar,foto dengan yang user yang lainnya di bulletin board sytem (BBS), mengupload file ke BBS. File Transfer Protocol (FTP) adalah contoh Internet protokol untuk downloading and uploading files.

Arti istilah Upload dianggap berkaitan erat dengan pengertian berikut :
Mengirim file dari komputer Anda ke komputer lain. Kegiatan pengiriman data (berupa file) dari komputer lokal ke komputer lainnya yang terhubung dalam sebuah network.

Secara umum upload dapat diartikan proses transmisi data dari komputer client/pemakai ke internet.

Upload atau unggah merupakan suatu cara untuk mengirimkan data anda (contoh: data gambar, data program, data word, data excel, data pdf) dari PC milik pribadi ke sebuah sistem Server atau sistem yang mirip lainya dan data kita akan di publikasikan di internet sehingga data milik kita bisa dilihat dan diambil oleh orang lain.

Upload atau unggah ini sering kali dilakukan oleh banyak pengguna internet dengan harapan supaya data yang dimiliki bisa di gunakan oleh orang lain yang membutuhkan ataupun hanya untuk sekedar pembelajaran

tool-tool yang digunakan untuk proses upload adalah :
ñ Cute FTP
ñ Filezila
ñ dll
untuk mencari tool-tool upload  tinggal memasukkan kata kunci "software upload" pada google.




DOWNLOAD
Pengertian Download

Download, adalah istilah yang sering kita sebut ketika mengakses di Internet, baik di rumah kita sendiri atau dari Cyber@ccess. Download adalah langkah untuk mengambil sesuatu (gambar, dokumen, surat, dll.) ke dalam bentuk file dari Internet.

Dalam melakukan download file tergantung pada 4 (empat) hal, yaitu: kecepatan modem, kesibukan server, letak server dan tingkat kemacetan jaringan Internet.

1. Kecepatan Modem
Semakin cepat modem, semakin cepat file dapat Anda downlaod. Line telepon yang saling menyilang di planet kita ini adalah faktor keterbatasan yang utama. Hampir semua line telepon tersebut dapat mendukung 28.8 Kbps kecepatan modem. Tingkat transfer yang lebih dari itu tergantung pada kualitas kabel telepon lokal. Akan sia-sialah menginvestasi 56.6 Kbps modem, jika kabel telepon di daerah itu tidak mendukung. Jadi sebelum membeli modem dengan kecepatan 56.6 Kbps, periksalah teman-teman satu daerahmu, apakah ada yang menggunakan modem lebih dari 28.8 Kbps. Jika tidak ada satu orang pun yang dapat melakukan hubungan dengan kecepatan di atas 28.8 Kbps (asumsikan bahwa modem mereka dapat mengkoneksi lebih cepat), maka tidak ada gunanya membeli modem dengan kecepatan 56.6 Kbps.

2. Kesibukan Server
Server dapat memutuskan pengaksesan dari semua modem. Saat itu terjadi, pesan kesalahan yang sering muncul di browser adalah: ‘anonymous access denied’ atau ‘server returned extended information’. Kedua pesan itu berarti server terlalu sibuk dan tidak dapat memproses permintaan Anda. Tidak ada kesalahan dalam komputer Anda, tidak perlu panik, coba lagi saja.

3. Letak Server
Letak geografis memainkan peranan yang besar dalam kecepatan download. Semakin panjang line telepon, maka perjalanan file download juga semakin lama.
4. Tingkat Kemacetan Jaringan Internet
Anda dapat memiliki modem yang cepat dan tidak ada kemacetan, tetapi tetap saja bisa mengalami waktu down load yang lama. Penyebabnya karena dengan jumlah bandwidth yang sama, dalam waktu-waktu tertentu diakses oleh lebih banyak modem dibandingkan dengan waktu lainnya.


Download adalah proses transmisi sebuah file dari sebuah sistem computer ke sistem komputer yang lainnya. Dari internet, user yang melakukan proses download adalah proses dimana seorang user meminta / request sebuah file dari sebuah komputer lain (web site, server atau yang lainnya) dan menerimanya. Dengan kata lain, download adalah transmisi data dari internet ke komputer client/pemakai.

Arti istilah Download dianggap berkaitan erat dengan pengertian berikut :
Menerima file dari komputer lain ke komputer Anda. Kegiatan penerimaan data (berupa file) dari komputer lainnya ke komputer lokal yang terhubung dalam sebuah network.

Secara umum dapat diartikan bahwa download adalah untuk menerima file dan upload adalah untuk mengirimkan file.

Sumber : http://eviandrianimosy.blogspot.com/2010/04/pengertian-upload-dan-download.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar